Serpong, 27 September 2016,

Perkembangan transaksi pembayaran elektronis yang terus meningkat saat ini turut dipicu oleh beralihnya perilaku bertransaksi nasabah dari konvensional ke arah elektronis. Edukasi yang dilakukan Bank Indonesia (BI) selaku regulator terkait program Less Cash Society terus menunjukkan sinyal yang positif. Nasabah sudah terbiasa memanfaatkan berbagai delivery channel untuk memenuhi kebutuhan transaksi elektronisnya. E-commerce merupakan salah satu layanan yang memicu masyarakat untuk bertransaksi non tunai saat ini.

Seiring dengan pertumbuhan industri e-commerce di Indonesia yang semakin menjanjikan, sekaligus mewujudkan sistem pembayaran yang terintegrasi dan dapat dimanfaatkan oleh institusi perbankan dan non perbankan, PT Artajasa Pembayaran Elektronis telah mengembangkan suatu metode pembayaran online, yaitu Transfer for Payment. Dan pada Agustus 2016 lalu, Artajasa telah merampungkan implementasi layanan Transfer for Payment dengan Blibli.com.

Suprapto, Head of E-Commerce Payment Artajasa menjelaskan Artajasa senantiasa membangun kemitraan dengan institusi-institusi dari berbagai industri dalam upaya mendorong perluasan akses pembayaran online bagi masyarakat. Ini juga merupakan bentuk dukungan Artajasa terhadap perkembangan industri e-commerce di tanah air. “Melalui implementasi layanan Transfer for Payment ini, Artajasa hadir memberikan solusi sistem pembayaran online bagi Blibli.com. Sebagai merchant, Blibli.com tentunya akan memperoleh benefit koneksi yang luas ke semua bank di Indonesia melalui jaringan ATM Bersama,” jelas Suprapto.

Sementara itu, Lani Rahayu, Senior Marketing Communication Manager Blibli.com menyambut baik terealisasinya layanan Transfer for Payment antara Artajasa dengan Blibli.com. “Kerjasama ini merupakan upaya Blibli.com untuk meningkatkan layanan kepada konsumen, sekaligus memberikan kemudahan bagi konsumen khususnya dalam memberikan pilihan metode pembayaran ketika bertransaksi e-commerce di Blibli.com,” kata Lani Rahayu.

Layanan Transfer for Payment merupakan sebuah mekanisme pembayaran dengan menggunakan fitur transfer antar bank pada jaringan ATM Bersama, dimana nasabah dapat melakukan pengiriman dana dari rekening bank mereka (anggota ATM Bersama) ke suatu rekening tujuan tertentu sebagai kode pengenal pembayaran.

Bagi konsumen Blibli.com, untuk dapat menggunakan layanan Transfer for Payment cukup mudah. Setelah melakukan order barang di website Blibli.com, konsumen tinggal memilih metode pembayaran via ATM. Selanjutnya sistem di Artajasa akan men-generate Payment Code. Payment Code tersebut yang akan digunakan konsumen sebagai rekening tujuan saat melakukan transaksi transfer antarbank. Seperti langkah ketika melakukan transfer antarbank, setelah memasukkan nomor Payment Code kemudian konsumen memasukkan nilai pembelian yang ditentukan. Selanjutnya layar akan memunculkan konfirmasi pembayaran dan bila sudah sesuai maka pembayaran pun tinggal disetujui oleh konsumen dan transaksi selesai. Kemudahan yang diperoleh konsumen Blibli.com adalah setelah melakukan pembayaran, konsumen tidak perlu melakukan konfirmasi ulang ke pihak Blibli.com. Karena secara otomatis sudah ada notifikasi real-time dari sistem pembayaran Artajasa ke Blibli.com.

Mekanisme Transfer for Payment ini telah diimplementasikan oleh beberapainstitusi yang bergerak di layanan e-commerce, diantaranya adalah Garuda Indonesia, Tiket.com, Paditrain, Cipaganti, Kiostix, Airpaz, dan beberapa institusi lainnya. Dan kini Blibli.com turut bergabung memudahkan pembelanja di mal online Blibli.com melakukan transaksi pembayaran berbagai macam barang yang ada di 15 Kategori produk di situs belanja Blibli.com dengan memanfaatkan layanan Transfer for Payment.

Kerjasama yang dilakukan Artajasa bersama Blibli.com merupakan sinergi strategis yang memberikan value added service bagi masyarakat demi terciptanya efisiensi nasional. Karena pesatnya perkembangan e-commerce saat ini tidak terlepas dari besarnya peran teknologi informasi di dalamnya.


Kembali